BERITA UPDATE
ADVERTISEMENT

Kebakaran Hebat di Los Angeles, Rumah Paris Hilton dan Britney Spears Hangus

Kebakaran Hebat di Los Angeles, Rumah Paris Hilton dan Britney Spears Hangus
Kolase foto - Paris Hilton (kiri), Britney Spears (kanan), sisa-sisa puing rumah Paris Hilton yang ludes terbakar (tengah). (Dok. ANTARA).

SUARANASIONAL.ID - Empat kebakaran hutan besar melanda Los Angeles - Palisades, Kenneth, Eaton, dan Hurst mengakibatkan kerusakan masif di seluruh kota, termasuk rumah sejumlah selebritas seperti Britney Spears dan Paris Hilton yang habis dilalap api.

Penyanyi terkenal Britney Spears mengungkapkan situasi yang ia hadapi melalui unggahan di Instagram. "Saya harap Anda semua baik-baik saja!!! Saya harus mengungsi dari rumah saya dan saya berkendara selama 4 jam menuju sebuah hotel!!! Saya berdoa agar kalian semua baik-baik saja dan saya mengirimkan cinta saya," tulisnya, seperti dilaporkan oleh Enews, Sabtu (11/1/2025).

Britney juga menjelaskan tantangan lain yang ia hadapi selama evakuasi. "Kebanyakan orang bahkan mungkin tidak memegang ponsel mereka!!! Saya juga tidak, selama dua hari terakhir, karena tidak ada listrik untuk mengisi daya dan saya baru saja mendapatkan ponsel saya kembali!!!" tambah pelantun lagu "Toxic" tersebut. Hingga saat ini, belum ada informasi terbaru mengenai kondisi rumahnya di Thousand Oaks.

Selain Britney Spears, Paris Hilton yang dikenal sebagai sosialita dan pengusaha, juga menjadi korban kebakaran yang telah meluluhlantakkan lebih dari 35.000 hektar lahan dan menyebabkan 10 orang meninggal dunia. Dalam unggahannya di Instagram, Paris menggambarkan perasaan memilukan saat kembali ke rumahnya di Malibu yang kini hanya menyisakan puing-puing.

"Ketika saya pertama kali melihat berita tersebut, saya sangat terkejut, saya tidak bisa memprosesnya," tulis Paris sambil menyertakan video reruntuhan rumahnya. "Tapi sekarang, berdiri di sini dan melihatnya dengan mata kepala sendiri, rasanya hati saya hancur berkeping-keping," ungkapnya.

Paris juga menyoroti kerugian emosional yang dirasakan oleh para korban kebakaran. "Begitu banyak orang yang kehilangan segalanya, bukan hanya dinding dan atap, tapi juga kenangan yang membuat rumah-rumah itu menjadi kediaman. Foto-foto, kenang-kenangan, potongan-potongan hidup kita yang tak tergantikan," tambahnya.

Tidak hanya Britney dan Paris, namun sejumlah selebritas lain juga terdampak oleh bencana ini, termasuk Milo Ventimiglia, Anna Faris, dan Billy Crystal. Kebakaran tersebut telah menghancurkan ribuan rumah dan memaksa banyak penduduk Los Angeles untuk mengungsi, menghadapi kehilangan besar-besaran baik secara materiil maupun emosional.

Kebakaran hutan ini tidak hanya menjadi tragedi bagi para korban, tetapi juga mengingatkan akan pentingnya kesiapsiagaan menghadapi bencana alam yang bisa datang kapan saja.

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT